Manfaat Buah Alpukat Bagi Kesehatan

Manfaat Dan Kegunaan Vitamin D

Siapa yang tidak tahu dengan buah alpukat ini, selain enak ternyata ada cukup banyak manfaat buah alpukat untuk kesehatan bahkan saat diet. Banyak yang belum menyadari bahwa buah alpukat ternyata memiliki manfaat bagi kesehatan kita. Entah karena terlalu sibuk atau bagaimana banyak orang yang masih belum sering mengkonsumsi yang namanya buah-buahan.

Manfaat Buah Alpukat

Berikut ini adalah beberapa manfaat buah alpukat untuk kesehatan kalian, bahkan beberapa diantaranya berguna untuk kalian yang sedang melakukan diet dan banyak yang belum tahu mengenai ini.

Manfaat Buah Alpukat Bagi Kesehatan Tubuh

  1. Sumber vitamin E. Buah alpukat memiliki kandungan vitamin E yang cukup tinggi. Vitamin E sangat penting bagi tubuh untuk melindungi diri dari berbagai serangan penyakit dan membantu memelihara kesehatan secara keseluruhan. Selain itu,  vitamin E juga baik untuk kesehatan kulit.
  2. Alpukat Pencegah Stroke. Di dalam buah alpukat terdapat kandungan folat yang sangat tinggi. Dimana folat ini berfungsi untuk mencegah terjadinya stroke. Orang yang banyak mengkonsumsi folat memiliki kemungkinan terkena stroke yang lebih ringan.
  3. Memiliki Lemak Nabati. Lemak ini berguna untuk menurunkan kadar kolesterol  darah (LDL), yang berarti dapat mencegah penyakit stroke, darah tinggi , kanker atau penyakit jantung . Lemak tak jenuh pada alpukat juga mudah dicerna tubuh sehingga dapat memberikan hasil maksimal pada tubuh. Lemak tak jenuh pada alpukat juga mengandung zat anti bakteri dan anti jamur.
  4. Mengandung Zat besi Dan Tembaga. Zat besi dan tembaga yang banyak terdapat di dalam buah alpukat dapat berperan penting dalam pembentukan sel darah merah, sehingga dapat mencegah anemia.
  5. Penyembuh Penyakit Maag. Bagi anda yang sedang terkena penyakit maag yang tidak terlalu parah, cobalah untuk mengkonsumsi sari biji Alpukat sekali dalam sehari.

Mungkin sekian dulu informasi sederhana tentang buah alpukat yang bisa gue berikan untuk kalian semuanya. Semoga, kalian bisa semakin rajin untuk mengkonsumsi buah-buahan tidak hanya alpukat karena cukup banyak manfaatnya untuk kesehatan kalian. Kalau ada yang kurang mengenai manfaat buah alpukat yang gue tulis diatas, silahkan tambahkan dikolom komentar ya.

2 Replies to “Manfaat Buah Alpukat Bagi Kesehatan”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *