Berkenalan Dengan Page Dan Domain Authority

Berkenalan Dengan Page Dan Domain Authority

Untuk para blogger yang baru memulai blog, pasti dapat materi mengenai page dan domain authority ini dari teman atau mentor yang mengajarkan kalian. Sebenarnya, apa sih page authority dan domain authority ini? Apakah berpengearuh untuk optimasi seo artikel kalian?

Berkenalan Dengan Page Dan Domain Authority

Sebenarnya, apa sih pengertian dari page dan domain authority ini? Bagaimana untuk meningkatkannya? Mari kita mulai terlebih dahulu dari yang paling awal, pengertian page authority dan domain authority.

Pengertian Domain Authority

Domain authority merupakan sebuah istilah dalam dunia SEO yang dipakai sebagai sebuah alat ukur untuk melakukan prediksi terhadap sebuah blog atau website yang tampil di halaman hasil search engine seperti google untuk melihat kekuatan sebuah domain dari waktu ke waktu.

Pengertian Page Authority

Page authority sendiri merupakan suatu mesin pencari yang bertugas untuk mengukur atau sebagai alat ukur seberapa relevan artikel maupun isi yang ada pada blog atau website kita terhadap hasil dari sebuah pencarian tertentu oleh pengunjung.

Cara Mengecek Page dan Domain Authority

Sekarang teman-teman sudah tahu apa itu page dan domain authority. Bagaimana cara mengecek domain authority dan page authority ini? Berikut beberapa website untuk melakukan pengecekan hal ini:

  1. https://websiteseochecker.com/domain-authority-checker/
  2. https://moz.com/link-explorer
  3. https://smallseotools.com/domain-authority-checker/
  4. https://www.seoreviewtools.com/website-authority-checker/

Keempat website diatas bisa kalian gunakan untuk melakukan pengecekan domain authority berbarengan dengan page authority blog kalian. Pada umunnya, skala yang digunakan dan mengindikasi blog tersebut bagus adalah 0 sampai dengan 100.

Semakin tinggi angka yang dihasilkan, maka semakin bagus juga domain kalian dimata mesin pencari google. Apakah sampai disini kalian bisa mendapatkan pengunjung yang tinggi juga?

Belum tentu, karena ada beberapa faktor yang mempengaruhi artikel yang kalian tulis mendapatkan tempat di halaman pertama google. Untuk mendapatkan itu, kalian bisa melakukan optimasi seo pada artikel dan blog kalian.

Berikut ini adalah cara untuk mengecek domain authority kalian menggunakan moz:

Cek Domain Authority Moz

  • Masukan url link blog kalian ke dalam kotak berwarna merah.
  • Klik get free link data.
  • Daftar menggunakan akun email yang kalian punya.
  • Hasilnya, akan terlihat seperti gambar dibawah ini.

Hasil Cek Domain Authority Moz

Selain melakukan pengecekan page dan domain authority, kalian juga bisa melihat beberapa internal link, halaman teratas blog kalian dan juga backlink yang kalian dapat. Semuanya terbatas, karena kalian menggunakan yang versi gratis.

Cara Meningkatkan Domain Authority

Pada gambar diatas, terlihat domain authority untuk blog aldyputra.net mendapatkan angka 21. Bagaimana cara agar domain authority ini naik lebih besar? Berikut cara meningkatkan domain authority yang bisa gue bagikan:

Membuat Konten Berkualitas

Konten yang gue maksud disini adalah artikel yang kalian buat dapat berguna dan bermanfaat untuk orang yang membacanya. Selain blog kalian berada di peringakat 10 besar google, percuma kalau tidak bisa dibaca oleh manusia dan tidak akan bermanfaat.

Untuk saat ini, penilaian google cukup rumit karena algoritma seo blog tahun ini cukup berbeda dengan tahun sebelumnya. Semakin bermanfaat artikel kalian, maka akan semakin banyak pengunjung yang datang dan membagikannya ke media sosial.

Selain itu, konten yang berkualitas juga memuat berbagai jenis multimedia. Kalian bisa memasukan gambar pendukung atau bahkan video yang mendukung tulisan kalian. Tentu hal ini bertujuan untuk membantu pengunjung yang membaca lebih memahami isi artikel.

Kelola Link Artikel Kalian

Link artikel disini dapat diartikan sebagai internal link (link yang menuju artikel lain) dan juga external link (yang menuju artikel kalian). Kalian harus bisa mengelola mana link yang bagus untuk blog kalian atau toxic link (spam). 

Untuk lebih memahami mengenai hal ini, silahkan baca mengenai SEO On/Off Page di artikel gue sebelumnya. Tujuannya untuk apa sih link ke artikel lain ini? Selain membuat pembaca lebih tahu tentang artikel yang ada didalam artikel kalian, hal ini juga untuk mengurangi bounce rate blog kalian.

Gunakan Media Sosial

Media sosial tidak hanya sebatas kalian melakukan curhat atau membagikan berita yang kalian inginkan. Tapi juga, kalian bisa membagikan artikel atau konten yang baru saja kalian buat kesana.

Tujuannya jelas, agar pengunjung membaca artikel kalian dan meningkatkan branding blog kalian. Apa yang kalian bahas di blog kalian? Bagaimana kalian membahas hal tersebut? Dan masih banyak lainnya.

Semakin dipercaya oleh orang lain, maka domain authority dan page authority kalian akan meningkat seiring berjalannya waktu.

Manfaat Page dan Domain Authority

Apa sih sebenarnya manfaat kedua hal ini? Yang pertama tentunya untuk membuat blog lebih kuat ketika dihadapkan pada blog “gado-gado” pada SERP (tentunya dengan keyword niche blog teman-teman sendiri).Kedua untuk mengurangi bouce rate pada blog.

Kenapa bisa begitu? Ketika blog teman-teman menyajikan informasi khusus semisal kuliner, maka pengunjung yang sedang mencari hal tentang kuliner pasti akan menjelajahi blog teman-teman. Dengan begini sudah bisa dipastikan bounce rate akan berkurang.

Kesimpulan

Memang tak ada cara yang benar-benar cepat dalam meningkatkan poin domain authority blog kalian. Tapi, dengan menggunakan beberapa cara diatas kalian bisa meningkatkannya secara perlaha. Tergantung optimasi seo on page dan juga seo off page pada blog kalian juga.

Percayalah bahwa proses meningkatkan domain authority ini memang penting untuk dilakukan dengan telaten karena untuk SEO sendiri tidak ada yang instan dan cepat. Sekian dulu ya kita berkenalan dengan page dan domain authority ini.