Kenakalan Oknum Petugas SPBU

Kenakalan Oknum SPBU

Kenakalan Oknum Petugas SPBU

Kenakalan Oknum Petugas SPBU ini mungkin teman-teman semua pernah mengalaminya. Namun, banyak diantara kalian yg pernah mengalaminya menganggap adalah sebuah hal biasa karena memang mungkin tidak begitu berarti untuk kalian. Nah, kali ini saya mencoba memberikan sedikit informasi mengenai salah satu contoh Kenakalan Oknum SPBU yang saya alami.

Bagi para pengendara kendaraan bermotor sudah menjadi barang pasti untuk mengisi bahan bakar untuk kendaraannya. Hal inipun terjadi oleh saya ketika hendak pulang dari kantor menuju kediaman tercinta saya. Ketika melihat penunjuk bahan bakar, ternyata bensin saya sudah terlalu kosong untuk melanjutkan perjalan.

Kenakalan Oknum SPBU

Alhasil, saya mencoba mencari SPBU terdekat untuk mengisi bahan bakar saya sendiri. Cukup lumayan, antrian yang terjadi sangat panjang untuk jenis bahan bakar pertamax ini, tidak kalah panjang dengan para pengantre yang ingin mengisi bahan bakarnya dengan premium.

Ketika sudah giliran saya, sebuah pertanyaan standard yang dilontarkan oleh petugas “Isi berapa liter mas?” dengan santai saya menjawab “diisi full saja mas..” baiklah, dimulai dari nol ya mas.. begitu jawabnya, sama seperti iklan ketika ramadhan tiba. Tidak lama berselang, ternyata sudah full dan tertera sebesar Rp. 29.181.

Sebenarnya, saya ingin memaksakan dengan mengisi sampai Rp. 29.500 agar pas. Namun, karena kondisi tangki sudah tak mencukupi ya saya biarkan saja dan saya mengeluarkan uang Rp. 50.00 tanpa pikir panjang. Yang saya pikirkan, akan dikembalikan sebesar Rp. 21.000 namun, diluar dugaan dan tadaaaaaaaaaaa!

Kenakalan Oknum SPBU

Awalnya sih saya tidak ingin meminta struk pembelian, tapi ya iseng aja sih biar ada bahan untuk menulis blog sederhana ini. Harapan saya pribadi ketika masa-masa kampanye pilihan presiden kali ini banyak yang berjanji untuk mengurangi korupsi. Tapi, saya lebih berharap pada presiden kita nanti  (siapapun itu) untuk membereskan mental seperti ini agar tak ada lagi Kenakalan Oknum Petugas SPBU.

14 Replies to “Kenakalan Oknum Petugas SPBU”

  1. 500 keuntungannya , kalo sehari bisa dapat 100 kendraan jadi 50.000 sebulan 50.000 x 30 = 1,500,000

    lumayan :D

  2. Ternyata kecurangan ini bukan ditempat saya saja.. sudah hampir menyeluruh…yang paling keseringan malah.. mereka pintar banget untuk mengatur counter minyak dengan contoh Rp. 39.100, itu dibulatkan menjadi 40.000,- tapi bagi sebagian kalangan hal ini memang tidak dipermasalahkan, dikarenakan besarnya kerugian bila membeli bbm di eceran. Bisa lebih dari segitu ruginya… iya kan..??

    1. Dibeberapa tempat rasanya memang seperti itu, mas. Terkadang, pembulatan yang cukup jauh sepertinya harus dipertanyakan. Terkadang, saya lebih baik “ngerjain” mereka dengan suruh bulatin benar2 sampai 40.000,- (kasus diatas) :)

  3. Sering banget kayak gini, klo sekarang isi pertama fulltank 20ribu cukup, nah kadang sama petugasnya di tekan2 lg biar lebih dr 20ribu -_-
    jadi 20.181 kayak gitu, alhasil kadang dihitung jd 21ribu. Rese banget memang

  4. bukannya nakal mas, kita dikasih modal dari kantor nominal terkecil cuma 500,sadar dong mas kita tu kerja setoran, bayangkan kalau suruh tombok 181 x 100 orang, padahal gaji kita cuma 50rb sehari, kalau buat artikel jangan diliat dari satu pihak aja

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *