Tutorial Sulap Kartu Sederhana One Handed Pass

Tutorial Sulap Kartu Sederhana One Handed Pass

Tutorial sulap kartu buat sebagian orang menjadi hal yang seru. Kira-kira, tutorial sulap seperti ini bukan yang kalian cari selama ini? Gue rasa, pengunjung blog gue ini jarang banget ada yang suka sama dunia sulap. Bukan ga ada, tapi bisa dibilang sangat sedikit sekali yang suka sama dunia yang menurut gue rumit ini. Ga percaya? Coba lihat aja nanti dikomentar, pasti sedikit :)

Sebenarnya, sulap itu apa sih? Seni sulap itu yang seperti apa sih? Siapa pesulap yang kalian kenal selain Deddy Corbuzier, Demian dan Rommy Rafael? Coba, ada yang tahu ga pesulap luar negeri siapa? Ada yang kenal sama Ed Marlo, pencipta marlo tilt? Pasti jarang yang tahu deh.

Sulap itu sebuah seni yang menurut banyak orang sangat sulit, kenapa? Karena, untuk bermain sebuah routine (permainan panjang lebih dari 5 trik) itu membutuhkan persiapan yang panjang. Mulai dari scriptact out sampai yang namanya musik jika diperlukan.

Sejujurnya, gue lebih tertarik dengan dunia sulap kartu dan memulai pelajaran gue menggunakan 1 pak kartu yang gue beli di sebuah mini market. Belajar melalui video, sampai akhirnya mencoba untuk mempelajari beberapa trik yang menurut gue susah. Ternyata, bener aja pas gue tanya ke teman yang sudah lebih dahulu memang ternyata trik itu sulit untuk seorang pemula.

Buat yang mau belajar sulap sederhana, gue sudah coba buatkan sedikit tutorial sulap kartu sederhana di video dibawah ini. Silahkan dilihat dulu ya!

Gimana, gampangkan video tutorial sulap kartu sederhana yang gue buatin? Semoga kalian ga keganggu sama smartphone yang ada disana ya. Soalnya, gue baru kepikiran kalau gue punya 1 smartphone yang masih berfungsi, ya gue alihkan saja menjadi microphone.

Buat yang mau tahu gimana cara ngerekamnya, kalian cukup download aplikasi sound recorder yang namanya Smart Voice Recorder. Kalian bisa langsung rekam, terus pas editing video kalian tinggal tambahkan file suara yang dihasilkan kedalam video kalian, ga perlu menggunakan microphone lain kalau berkreasi dengan video :)

Sulap itu menyenangkan, sulap itu bukan untuk menipu karena pesulap itu bukan penipu. Jadi, stop berkata bahwa tukang sulap itu penipu, karena ga ada sama sekali didunia ini yang penipunya harus minta izin dulu sebelum melakukan sebuah permainan yang bertujuan untuk menipu. Selamat belajar sulap setelah lihat tutorial sulap kartu ini ya :)

1st Anniversary Jiban Emon

aLdyputRa
45 sec read

Menjawab Bisamagic Video Challenge

Bisamagic Video Challenge, mungkin semua orang belum mengetahui ada apa pergerakan yang terjadi di dunia sulap. Nah, baru-baru ini teman-teman dari bisamagic.com membuat sebuah...
aLdyputRa
38 sec read

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *