Spesifikasi Lamborghini Gallardo yang gue bahas mengenai Gallardo LP570-4. Kalau belum lihat, bisa baca dulu sejarah lamborghini. Lamborghini Gallardo yang terdahulu yaitu Lamborghini Gallardo LP560-4 dibekali dengan mesin berkapasitas 5.200 cc, V10. Mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga hingga 560 tehaga kuda pada putaran 8.000 rpm. Dengan tenaga seperti diatas,mobil ini mempunyai akselerasi 0–100 kilometer (km) dapat dicapai hanya dalam tempo 4 detik.
Konsumsi bahan bakarnya satu liter untuk 4,8 km. Namun, Gallardo ini masih bisa mengirit bahan bakar karena dibekali teknologi injeksi langsung. Sedangkan kecepatan maksimal yang bisa dicapai 324 km per jam. Dengan demikian, Gallardo ini disebut sebagai pesaing berat Ferrari California dan Ferrari F430 Spyder.
Jika dibandingkan dengan Lamborghini LP 560, suspensi generasi terbaru Gallardo ini telah mendapatkan penyempurnaan. Piranti pengereman dari bahan karbon keramik juga diperbarui, bentuk bodi yang lebih aerodinamis. Begitu pula dengan spoiler depan.
Namun sayang, belum ada rincian ihwal spesifikasi mesin, harga, maupun waktu pemasaran mobil terbaru di trah Lamborghini itu. Sekadar gambaran, generasi sebelumnya, Lamborghini Gallardo LP560 – 4 dibanderol USD588.000 atau sekitar Rp5,64 miliar, tapi harga itu masih bersifat off the road, belum termasuk pajak Bea Balik Nama (BBN) dan lain-lain.
Pastinya bukan main harga yang akan dihasilkan dengan spesifikasi yang diatas ya..??kita tunggu saja,apakah pabrikan italia ini akan menghampiri ke indonesia? Atau bahkan akan dijual diindonesia? kita tunggu saja. Sekian dulu informasi mengenai Spesifikasi Lamborghini Gallardo.