Dahulu mungkin pencipta komputer pertama kali memikirkan bagaimana membuat komputer yang lebih kecil, karena konon komputer pertama kali besarnya mencapai satu ruangan. Kemudian muncul PC (Personal Computer) dengan bentuk yang lebih kecil, namun setiap bagian harus dirangkai menjadi satu kesatuan, mulai dari CPU, perangkat input dan output. Zaman semakin berkembang sehingga masyarakat membutuhkan komputer yang lebih praktis. Hal itu membuat para vendor teknologi menciptakan laptop atau yang juga disebut dengan komputer jinjing.
Manusia memang tidak ada puasnya, kini ada lagi teknologi modern yang tidak hanya memungkinkan sebuah komputer dijinjing, tapi dimasukkan ke dalam saku. Ya, Intel belum lama ini memperkenalkan sebuah teknologi baru bertajuk compute stick. Anda tidak perlu repot membawa laptop yang berat apalagi CPU. Cukup dengan CPU seukuran flashdrive atau flashdisk, Anda bisa mengubah TV LCD menjadi komputer. Hebat sekali, bukan?
Intel sebagai produsen compute stick menyebut perangkat ini sebagai generasi baru dari device-compute-on-a-stick. Tentunya kualitas yang disuguhkan tidak main-main. Menurut beberapa situs terpercaya, Intel ternyata menciptakan perangkat yang satu ini sebagai pilihan PC yang lebih ekonomis. Benar saja, jika harga seperangkat CPU bisa mencapai lebih dari Rp 5 juta, harga perangkat bernama compute stick ini hanya dibanderol Rp 2 jutaan.
Belum lagi dengan kemudahan penggunaannya yang hanya tinggal plug-and-play. Apa saja yang bisa dilakukan menggunakan perangkat compute stick? Tentu saja sama seperti PC, Anda bisa melakukan aktivitas streaming media, menjelajahi web, bermain game, dan mengerjakan pekerjaan kantor. Berbagai fasilitas yang ditawarkan oleh Intel tentu saja didukung dengan hardware yang tidak main-main.
Meskipun ukurannya hanya sebesar bungkus permen karet, namun di dalamnya terdapat prosesor quad-core Intel Atom Z3735F Bay Trail yang dikawinkan dengan RAM sebesar 2GB. Ditambah lagi dengan memori internal 32GB dan konektivitas WiFi serta Bluetooth 4.0. Untuk sistem operasi yang digunakan, Intel mengusung OS Windows 8.1.
Jika dilihat dari spesifikasi yang ditawarkan, tak heran jika banyak orang yang memburu perangkat compute stick ini. Pasalnya kemampuan komputer praktis ini memungkinkan penggunanya untuk menjalankan beberapa game 3D dengan grafis yang tinggi. Misalnya seperti The Sims 4 atau Crysis. Namun mungkin dibutuhkan pengaturan yang tepat supaya game 3D tersebut bisa berjalan dengan lancar.
Bagaimana? Tertarik untuk memiliki compute stick? Tenang saja, seperti yang tadi sudah disampaikan, harga perangkat ini tidak terlalu mahal. Anda juga sudah bisa membelinya di toko-toko online seluruh Indonesia.
Luar biasa sekarang komputer cuma sebesar itu. Nice info Mas. Baru pertama tahu dari sini.