Tips Berfoto Selfie Supaya Hasilnya Maksimal

Tomsis

Tomsis

Menurut penjelasan yang saya baca dari Wikipedia, selfie atau swafoto atau foto narsis adalah kegiatan mengambil foto diri sendiri menggunakan kamera digital atau kamera ponsel. Namun di Korea istilah ini lebih dikenal dengan selca atau self camera. Pose yang ditunjukkan lebih bersifat casual, tidak seperti foto KTP atau foto SIM, ya. Bahkan saat ini juga ada istilah grufie atau foto selfie yang dilakukan berkelompok. Akan tetapi jujur saja, menurut saya ada beberapa orang yang memang punya bakat selfie dan ada yang tidak bisa melakukan selfie dengan benar. Hal ini bisa Anda buktikan sendiri dengan melihat hasil-hasil selfie yang diunggah ke media sosial.

Maka dari itu kali ini saya akan menyinggung sedikit masalah bagaimana cara melakukan selfie supaya hasil fotonya bisa maksimal. So, kita mulai dari tips yang pertama. Sebelumnya usahakan Anda punya ponsel yang punya fitur kamera depan. Pasalnya fitur ini lebih memudahkan Anda untuk mengatur pose selfie Anda. Gunakan tangan kiri atau tangan kanan Anda dan usahakan minimalisir getaran tangan Anda. Kalau perlu Anda tahan napas terlebih dahulu saat berfoto selfie supaya hasil fotonya tidak blur atau bergeser.

Ok. Mudah bukan caranya? Nah, saat ini ada aksesoris tongsis atau tongkat narsis yang memungkinkan Anda untuk mengambil selfie dari jarak yang lebih jauh ketimbang jangkauan tangan Anda. Oleh karena itu tidak ada salahnya jika Anda menggunakan tongsis. Namun pastikan dulu apakah kamera ponsel Anda mendukung fitur timer atau tidak. Jika tidak, sepertinya Anda butuh aksesoris atau alat tambahan, yaitu tomsis. Tomsis? Apa itu tomsis? Mungkin cukup asing bagi Anda, karena alat ini memang belum terlalu populer di kalangan awam.

Tomsis atau tombol narsis ini adalah pelengkap tongsis. Jadi Anda tidak perlu menggunakan fitur timer, karena Anda bisa menekan tombol “foto” dari jauh. Tombol narsis ini terhubung dengan ponsel Anda melalui bluetooth. Mudah sekali caranya, tinggal hubungkan ponsel Anda dengan tombol narsisnya menggunakan bluetooth. Pasang ponsel Anda pada tongsis, ambil posisi selfie yang bagus, lalu tanpa menggunakan timer tekan tombol foto pada tomsis. Dengan demikian hasil foto selfie Anda pun akan lebih maksimal. Jadi jangan sampai kudet ya karena belum tahu apa itu selfie, grufie, tongsis ataupun tomsis. Sekian artikel kali ini dan semoga menambah wawasan Anda. Terima kasih.

Google Cardboard, 3D Virtual Reality Canggih dengan Harga Ekonomis

Di tengah maraknya vendor teknologi yang memproduksi perangkat virtual reality, Google telah terlebih dahulu memperkenalkan Google Cardboard pada tahun 2014 lalu
Bagas Dharma
1 min read

Dengarkan Musik Lewat Smartphone Lebih Seru dengan Speaker JBL

Nyaris setiap ponsel yang diproduksi saat ini memiliki fitur pemutar musik. Hal ini membuktikan bahwa musik merupakan suatu hiburan yang universal.
Bagas Dharma
1 min read

Dagi Stylus Bikin Menulis dan Menggambar di iPad Jadi…

Di era digital ini, menulis atau menggambar tidak lagi hanya bisa dilakukan di atas kertas. Seiring dengan berjalannya waktu, para pengembang teknologi menciptakan inovasi...
Bagas Dharma
1 min read

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *