Perkembangan anak tentu saja menjadi perhatian utama bagi orang tua. Seringkali banya diantara orang tua yang mengabadikan momen-momen penting dalam setiap pertumbuhan anaknya mulai dari lahir hingga besar. Dalam menjaga tumbuh dan kembangnya, anak-anak memerlukan perhatian yang khusus dari orang tua. Karena pada masa ini anak-anak mempunyai rasa ingin tahu yang tinggi terhadap lingkungan sekitar dan orang-orang terdekat.
Bagi orangtua yang memiliki kesibukan pekerjaan yang padat sebaiknya tetap memberikan sedikit waktu luang dan perhatian bagi anak-anaknya. Karena interaksi antara anak dan orang tua sangat diperlukan untuk menjaga kedekatan hubungan keluarga ini. Terutama kedekatan antara anak dan ibu. Bagi seorang ibu yang tidak bekerja di luar, dapat mengikuti tumbuh kembang anak secara langsung. Namun bagi para ibu karir yang bekerja perhatian mereka terbagi sehingga kadang-kadang mereka harus menyewa pengasuh untuk merawat anaknya.
Meskipun para ibu karir menyewa pengasuh untuk perawatan anak, sebaiknya para ibu tetap menyisihkan waktu untuk memperhatikan anaknya. Karena biasanya ibu akan lebih memperhatikan asupan gizi yang baik bagi perkembangan anak. Dengan asupan gizi yang baik dapat membantu jalannya pertumbuhan pada anak. Baik pertumbuhan fisik maupun pertumbuhan otak. Perhatian ibu juga sangat diperlukan bagi perkembangan psikis pada anak. Anak yang mendapatkan perhatian lebih dari orang tua akan terjaga kondisi psikologinya yang berpengaruh terhadap emosi anak hingga menginjak remaja.