Kategori Foto Dalam Dunia Fotografi

Kategori Foto

Untuk yang mendalami dunia fotografi, tentu ada cukup banyak kategori foto didalam dunia fotografi itu. Apa saja? Ini beberapa kategorinya. Banyak yang masih belum mengetahui mengenai apa saja yang menjadi kategori dalam dunia fotografi ini, oleh karena itu saya akan memberikan sedikit pengetahuan sederhana saya mengenai dunia fotografi.

Awal belajar dulu, gue sempat tergabung di komunitas foto kota tua dan beberapa komunitas lainnya. Tidak pernah sama sekali untuk mengikuti kursus fotografi yang harganya cukup menguras kantong waktu itu. Untuk mengenal beberapa kategori fotografi, kalian hanya perlu bertanya dari ahlinya atau mencari sendiri di dunia maya. Untuk yang mencarinya, ini dia beberapa kategori yang bisa gue bagikan.

Mengenal Beberapa Kategori Foto Dalam Fotografi

Kategori Foto

Abstrak

Foto-foto abstrak yang memiliki unsur seni tapi tidak bisa dijabarkan secara jelas obyek yang dikandungnya, bisa dikelompokkan di Kategori Abstrak.

Arsitektur

Ketegori yang berisi foto-foto bangunan dengan arsitektur yang indah, umumnya adalah tampak luar. Bila foto diambil di dalam ruangan, bisa dikelompokkan di Kategori Interior.

Interior

Kategori interior berisi foto-foto yang diambil di dalam ruangan, baik ruang kecil (kamar/cafe/resto) maupun ruang yang sangat luas (rumah ibadah/bandara/stasiun/mall dsb). Foto interior biasanya diambil dengan lensa wideangle bahkan lensa fisheye tergantung tujuannya.

Night Photography

Foto yang masuk di kelompok ini diambil dengan memilih waktu saat malam, sehingga kejelian memilih sumber cahaya yang tepat sangat diperlukan supaya foto Night Photography menjadi menarik, misal memakai flash, ambience light atau perpaduan keduanya.

Culture

Kelompok kategori ini berisi segala tentang budaya dan liputan kegiatan budaya lokal, harapannya dapat menambah khazanah budaya Indonesia yang sangat beragam.

Wisata

Kelompok foto-foto obyek wisata atau daerah yang menarik untuk dikunjungi di dalam dan luar negeri.

Ethnic

Kategori yang berisi foto bertema etnis seperti bangunan, ornamen, perayaan, atau kegiatan seperti imlek dsb.

People

Foto yang berisikan aktivitas sekumpulan orang sehingga memiliki unsur fotografi yang menarik. Misalnya kegiatan budaya, atraksi wisata dsb.

Fashion

Foto-foto busana yang dirancang khusus dan dikenakan oleh modelfoto, bisa berupa foto di catwalk, studio atau lokasi khusus, dan berbeda dengan kategori Model yang tidak menonjolkan unsur-unsur detil busana.

Model

Foto yang berisi model sebagai subyek utamanya. Dilarang mengupload foto-foto yang bertentangan dengan UU No. 44 tahun 2008 tentang Pornografi, dan atau hukum yang berlaku di Indonesia.

Potret/Portrait

Untuk foto-foto potret (portrait) wajah manusia.

Jurnalistik

Kategori ini berisi foto yang mengandung nilai jurnalistik dari hasil peliputan suatu peristiwa.

Street Photography

Kategori ini melibatkan obyek yang didokumentasikan di area publik, bila obyeknya adalah manusia maka umumnya diambil secara candid.

Landscape

Foto-foto yang obyeknya adalah pemandangan alam yang unsur utamanya berupa unsur-unsur tak hidup seperti tanah, air, langit atau kombinasi ketiganya, dan berbeda dengan kategori Nature yang menonjolkan obyek-obyek berupa makhluk hidup.

Nature

Foto-foto yang objeknya lebih kepada alam atau yang bersifat alami, memiliki obyek foto yang spesifik tapi tidak harus close-up. Kategori nature berbeda dengan landscape dimana nature menonjolkan kealamian obyek, sedang landscape lebih kepada pemandangan secara umum.

Wild Life

Foto-foto alam liar seperti kegiatan safari bisa dikelompokkan disini.

Sport

Kategori yang disediakan untuk foto-foto aksi olahraga yang umumnya memakai shutter cepat.

Digital Imaging

Foto-foto yang banyak melibatkan olah digital sehingga tidak lagi seperti aslinya bisa dikelompokkan disini, misalnya foto yang sudah dirubah tone, ditambah efek tertentu dan manipulasi digital lainnya.

Pre-Wedding

Foto-foto yang diambil untuk kebutuhan pre wedding.

Makro

Kategori makro disediakan untuk foto-foto yang diambil dari jarak dekat, sehingga detil dari benda-benda kecil yang tidak terlihat mata bisa dilihat dari foto.

Animal

Kategori ini berisi foto hewan secara umum, seperti peliharaan, kebun binatang atau dari alam terbuka.

Product

Kategori Product mencakup foto benda-benda yang bersifat komersil atau promosi.

Still Life

Foto still life merupakan foto benda diam yang dikonsep dengan apik baik komposisi maupun pencahayaannya.

Under Water

Foto yang diambil di bawah air seperti foto hasil snorkling ataupun deep water dive.

Sampai disini, apakah ada yang kurang untuk gue bahas? Semoga gak ada yang kurang, ya. Beberapa teknik fotografi sudah gue jelaskan di artikel lainnya, seperti teknik freezing, street photography dan lainnya, kalian bisa baca sendiri diartikel yang sudah gue buat. Kalau masih ada yang kurang atau ingin ditanyakan, silahkan bagikan di kolom komentar untuk beberapa tambahan kategori foto yang kalian tahu ya.

2 Replies to “Kategori Foto Dalam Dunia Fotografi”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *