“Roadblog10Cities? Acara apa lagi itu? Baru denger gue!” kira-kira seperti itulah ketika pertama kali saya menyebut kata Roadblog10Cities di dunia maya. Mulai dari teman, sahabat bahkan sampai pacar sekalipun bertanya-tanya mengenai hal ini.
Mungkin teman-teman yang sudah melihat beberapa kali celotehan saya di dunia maya baik facebook personal atau twitter personal saya sendiri mengenai hal ini, dan mungkin kalian selalu bingung mengapa hashtag yang saya gunakan selalu berbeda, mulai dari #RoadblogMadura #RoadblogBanjarmasin #RoadblogSurabaya #RoadblogJogja dll.
Yaps! Betul banget, sesuai dengan judul artikel ini Roadblog10Cities, Acara Blogger di 10 Kota yaitu memang sebuah acara yang memang dikhususkan untuk teman-teman blogger yang ada di 10 kota. Mulai dari pulau Sumatera, sampai dengan Sulawesi.
Aceh, Madura, Bojonegoro, Banjarmasin, Surabaya, Yogyakarta, Medan, Makassar, Bandung dan sebagai kota penutup akan dilaksanakan di ibu kota Indonesia, yaitu Jakarta.
Apa saja materi yang diberikan didalam acara ini? Cukup lumayan banyak, mulai dari materi para sponsor yang mendukung acara sampai pembicara lokal yang memang memiliki kompetensi dibidangnya. Antusias para pesertapun cukup tinggi, terbukti dari 100 kuota yang disiapkan tiap kota hampir dipastikan semua terisi penuh. Bahkan, untuk kota Yogyakarta sendiri kuota langsung terisi penuh terhitung 4 jam setelah link pendaftaran dibuka.
Sebenarnya, apa saja sih yg didapat? Tentunya, kalau memang kalian peminat hadiah ada banyak hadiah yang didatangkan. Mulai dari voucher menginap di hotel, sampai dengan tabungan rupiah ataupun tabungan emas. (Jangan bilang ga tau ya apa itu tabungan emas)
Selain hal tersebut, apa lagi? Yang sangat ditunggu-tunggu oleh para peserta adalah 2 materi dari pembicara lokal yaitu SEO (Search Engine Optimitation) dan juga Hypnotize Content / Viral Content. Masing-masing kota ternyata sangat antusias mendengarkan materi ini.
Selain materi diatas, teman-teman yang berkesempatan hadir bisa berkesempatan mengikuti banyak lomba blog yang diselenggarakan, diantaranya:
- Lomba Blog Pegadaian – http://goo.gl/bboHA6
Harus menulis apakah di lomba tersebut? Gampang! Kalian pasti pernahkan ke Pegadaian? Pasti pernah punya yang namanya surat bukti gadai. Nah, kalian cukup menceritakan pengalaman kalian saja mengenai transaksi di Pegadaian. Boleh proses menggadaikan sesuatu, atau mencoba membuka rekening tabungan emas. Untuk lebih jelas, langsung aja lihat di link diatas ya!
- Lomba Blog Bank Sinarmas – http://goo.gl/62yjsH
Bagaimana dengan bank Sinarmas? Sama saja kok, kalau kalian pernah membuka tabungan online, deposito online atau produk apapun yang berkaitan dengan tabungan online dari bank sinarmas, boleh langsung ditulis di blog kalian masing-masing, ya. Silahkan lihat dilink diatas juga, ya!
- Lomba Blog Lembaga Sensor Film – http://goo.gl/rx8L74
Untuk bagian yang ini, sepertinya kalian harus menuliskan dengan sedikit serius. Dimana, kalian harus menuliskan bagaimana sih budaya kalian untuk melakukan sensor mandiri. Bagaimana cara kalian membatasi apa yang harus dilihat, apa yang tidak dll. Intinya, bagaimana kalian melakukan sensor mandiri ala kalian sendiri. Lebih jelasnya, baca aja informasi lengkapnya pada link diatas ya!
Sebenarnya, selain hal diatas ada 1 hal lain lagi yaitu Content Partner dari Traveloka. Namun, sangat disayangkan hal itu terbatas untuk kalian yang datang ke acara Roadblog10Cities di masing-masing kota. Gimana? Menarik bukan acaranya?
Buat teman-teman yang di Bandung & Jakarta, siap-siap untuk datang tanggal 14 Mei 2016 & 21 Mei 2016, tapi jangan minta saya buat traktir ya. Tapi, kalau cuma minum kopi aja ayo deh. Sambil sharing bareng-bareng kita. Kalau mau tahu keseruan beberapa kota sebelumnya, langsung lihat sendiri dibawah ya!
Yaaaay menang lagi #RoadblogMedan #roadblog10cities @ExciteIndo pic.twitter.com/s6kulTj9bt
— funy (@tehpocii) April 23, 2016
Keren! “@TeRRenJr: Terimaaa kasih #Roadblog10Cities #RoadblogMadura kalian luar biasaaaa! Cc. @plat_m @ExciteIndo pic.twitter.com/y7QjiwLtqP”
— ©BATIKMADURA_ (@BatikMadura_) March 27, 2016
Penasaran cuma tweet aja? Langsung lihat sendiri keseruan acara #RoadblogMadura di video berikut ya!
Nah, buat yang penasaran langsung cek aja hashtag sesuai kota yang ada diatas ya! Ga mau ketinggalan, kan? Jangan lupa ikutan untuk #RoadblogBandung & #RoadblogJakarta bulan depan. Langsung aja tungguin di akun media sosial personal saya untuk informasi lebih lanjut, ya!
seru banget roadblog10cities, sayangnya diri terkapar sepekan di rumkit *lossingmybelovedbabyson #justkeepitmyfaith.”
Pokoknya Sukses Selalu ya bro ^_^ kereeeen
Terima kasih :)
Yahhh tgl 14 dan 21 Mei ya next nya hiks … pas lagi ga di kedua kota tersebut lagi :-/
Wah, sayang bgt ya mas :)
Mas Terren… sukses yaaa
Terima kasih, mba Amy :)
acara yang tidak pernah bisa dilupakan
Wah, keren. Jgn lupa ikutan lomba blognya juga, ya :)
Bandung hadir di Hotel Best Western Premier La Grande
Siap hadir, kang :)
yang Aceh mana ni bang Suaranya?? ckck
#eh
Acehnya kemana, ya? Hehehe..