Banyak sekali para pengguna wordpress yang melupakan cara mengamankan wordpress yang mereka gunakan saat ini. Padahal, hal ini cukup penting. Jika kita melihat sebuah statistik dari tulisan perjalanan dari blog yang kita miliki, tentu sangat berat rasanya jika kita harus kehilangan blog kita yang dihapus semua datanya oleh para hacker atau pretas dunia maya ini.
Banyak cara yang digunakan oleh orang-orang tangan jahil untuk memasuki blog sasarannya. Lantas, bagaimana cara sederhana untuk mengamankan blog wordpress yang kalian gunakan?
Cara Mengamankan WordPress Dengan Sederhana
Dari beberapa pengalaman teman-teman semua yang blognya pernah terjamah oleh tangan jahil pretas dunia maya ini, rata-rata para pengguna CMS ini tidak menggunakan yang namanya CAPTCHA atau sebuah plugin yang berfungsi mengamankan blog kita dari para spammer.
Namun, kegunaan captcha ini sendiri tidak hanya diperuntukan untuk menghambat para robot spammer yang ingin berkomentar pada blog kita. Tapi,kita bisa menggunakan captcha ini sebagai pelindung pertama dari tangan jahil seorang yang ingin masuk kedalam sebuah blog kita.
Pada dasarnya, untuk mengamankan wordpress dengan menggunakan plugin captcha ini sudah lama digunakan oleh para blogger yang memang sangat menyanjung sebuah keamanan dari blognya masing-masing. Tapi, tidak sedikit pula yang melupakan plugin yang sederhana ini namun mampu sedikit mengatasi beberapa kejahilan seseorang.
Plugin capctha yang saya rekomendasikan untuk teman-teman blogger pembaca setia saya bernama SI CAPTCHA. Mengapa dengan plugin ini? Karena, dengan plugin ini kita bisa mengatur dimana letak captcha yang kita inginkan., seperti pada halaman login admin, comment atau ditempat forgot password pada CMS wordpress ini. Selain captcha, ada beberapa aplikasi lain yang mungkin bisa kalian gunakan.
Plugin Untuk Mengamankan WordPress Kalian!
- All in One WP Security and Firewall.
- Wordfence.
- iTheme Security.
- Acunetix WP Security.
- Securi Security.
- Google Authenticator.
- Bulletproof Security.
- WordPress File Monitor.
- Brute Force Login Protection.
- WP Anti Virus Site Protection
Mungkin sekian informasi yang dapat saya berikan. Semoga dengan adanya informasi yang saya berikan ini, teman-teman lebih peduli dengan blognya masing-masing. Kalau kalian, biasanya bagimana sih cara mengamankan wordpress yang kalian punya?
kalo tambahan dari saya, jangan gunakan username “admin” pada WP. jika sudah terlanjur, sebaiknya segera diubah…
makasih kk sudah ditambahkan..
hehehee….saya ga pernah yang namanya pake User “Admin” xixixix..
moga aja aman deh blog ku walau ak pake captcha.. :D
Selain pakai captcha, bisa juga pakai plugin matematika :)
semoga amam2 aja mRi..
:D
@Hybrid Car
Bisa juga pake capctha matematika yang penjumlahakn kaya gitu,banyak modelnya kok..