Meski menjadi salah satu daerah favorit warga ibu kota untuk mencari hunian, nyatanyajual rumah murah di Jakarta Utara tak bisa dilakukan secara mudah. Rumah sendiri merupakan barang eksklusif (barang mewah), sehingga orang-orang perlu pertimbangan yang matang dalam membeli sebuah rumah.
Meski Anda menjual rumah tersebut dengan harga jauh di bawah pasaran, faktanya hal tersebut tidak semerta-merta membuat rumah yang Anda jual laku dalam waktu singkat. Terhitung, ada beberapa alasan mengapa kita sulit jual rumah murah di Jakarta Utara ataupun daerah lainnya di Indonesia. Untuk mengetahui lebih banyak, simak ulasan di bawah ini ya.
- Dijual dengan Harga yang Tidak Wajar
Baik dijual terlalu mahal ataupun terlalu murah, percayalah bahwa cara paling efektif dalam jual rumah adalah dengan menetapkan harga secara wajar, tidak jauh dari harga kisaran rumah di daerah tersebut. Pada awalnya mungkin banyak orang berminat membeli rumah tersebut, namun pada akhirnya mereka pasti bertanya-tanya mengapa Anda jual rumah murah di Jakarta Utara dengan harga yang sangat murah. Sebagai informasi, pada Q3 2017 harga pasaran rumah di beberapa wilayah Jakarta Utara telah mencapai angka Rp35 juta per meter persegi, bahkan untuk wilayah komersil mencapai Rp60 juta per meter persegi.
- Lokasi yang Kurang Baik
Ada pula faktor kedua kenapa rumah Anda tak kunjung laku meski telah dijual dengan harga murah adalah lokasinya yang memang kurang diminati oleh orang-orang. Lokasi ini maksudnya bisa bermacam-macam, jika Anda ingin jual rumah murah di Jakarta Utara namun posisinya di tepian sungai atau dekat pembuangan sampah, maka akan sulit untuk menjualnya. Apalagi jika lokasi rumah yang Anda miliki ternyata jauh dari pusat kota, akses yang sulit, dan jauh dari fasilitas umum lainnya, dapat dipastikan orang enggan membeli rumah tersebut.
- Desain Bangunan Rumah Kurang Menarik
Banyak orang yang berkata, jika ingin menjual rumah secara cepat, maka jangan ragu untuk melakukan renovasi terhadap bangunan rumah tersebut. Hal ini agaknya masuk akal, sebab orang cenderung malas membeli rumah dengan desain yang jelek atau tidak menarik. Lagipula, peremajaan rumah juga bisa meningkatkan harga jual rumah, lho. Oleh sebab itu, tidak salahnya untuk merenovasi bangunan terlebih dahulu sebelum Anda jual rumah murah di Jakarta Utara tersebut.
- Rumah Usang dan Tidak Terawat
Ini adalah masalah klasik yang selalu terjadi pada sebuah rumah yang tak kunjung bisa terjual, sang penghuni jadi malas untuk mengurus rumah tersebut, hingga tampilannya terlihat usang dan tak terawat. Padahal, merawat rumah yang hendak dijual sangatlah penting. Meski Anda tidak menempati rumah tersebut, ada baiknya Anda tetap melakukan perawatan secara rutin terhadap rumah tersebut. Dengan begitu, meski Anda jual rumah murah di Jakarta Utara, namun rumah tersebut akan terlihat lebih mahal dan layak huni, secara otomatis akan menaikkan harga jualnya juga bukan?
- Lingkungan Rumah Buruk
Lingkungan sekitar rumah yang buruk juga bisa membuat aktivitas jual rumah murah di Jakarta Utara yang Anda jalankan jadi terhambat. Lingkungan yang buruk bisa berupa, lokasinya rawan banjir, rawan tidak kejahatan, bahkan memiliki tetangga yang kurang ramah atau mengganggu. Hal ini juga harus diperhatikan, sebab orang-orang tentu tidak berminat membeli sebuah rumah yang kerap diterpa banjir atau rawan tidak kejahatan.
- Bekas Tindak Kejahatan
Ya, sayangnya jarang sekali ada orang yang berminat untuk membeli sebuah rumah dengan riwayat tindak kejahatan, seperti adanya pembunuhan, peristiwa bunuh diri, dan sebagainya. Meski sudah dijual dengan harga yang sangat murah, tetap saja sulit untuk membuat rumah tersebut laku. Oleh sebab itu, pastikan Anda jual rumah murah di Jakarta Utara yang bebas dari segala tindak kriminal seperti yang telah disebutkan di atas ya, sebab calon pembeli pasti akan mempertanyakan hal tersebut.
- Rumah Tersebut dalam Sengketa
Inilah alasan mengapa Anda perlu mengumpulkan segala kelengkapan dokumen rumah yang dapat menunjukkan legalitas kepemilikan atas bangunan tersebut. Pasalnya, calon pembeli pastinya enggan membeli sebuah rumah yang sedang dalam masa sengketa. Tidak ada orang yang ingin terlibat ke dalam kasus semacam itu. Jika Anda hendak jual rumah murah di Jakarta Utara berstatus waris, diskusikan lebih dahulu kepada ahli waris lainnya sebelum Anda memutuskan hal tersebut, agar tidak ada kesalahpahaman di masa depan.
- Rumah dalam Pengawasan Hukum
Hampir serupa dengan rumah berstatus sengketa, rumah yang sedang dalam pengawasn hukum pun akan sulit untuk laku di pasaran, sekalipun Anda telah menetapkan harga jual. Contoh rumah dalam pengawasan hukum adalah hunian-hunian yang disita oleh bank karena pemiliknya tidak sanggup melunasi cicilan rumah tersebut. Lebih baik, apabila Anda tak sanggup lagi untuk membayar kredit rumah, ada baiknya Anda menjual rumah tersebut secara over kredit ke pihak lain, jauh sebelum tenggat waktu pembayaran tiba.
- Rumah Tidak Bisa Diajukan KPR
Metode pembelian rumah lewat KPR tengah menjadi tren saat ini, termasuk dalam membeli rumah bekas. Tidak heran, jika syarat pengajuan KPR lantas dijadikan acuan bagi orang-orang dalam mencari hunian. Ada beberapa kriteria yang harus dipenuhi apabila seseorang ingin membeli sebuah rumah dengan metode KPR, di antaranya:
- Rumah harus berstatus Sertifikat Hak Milik (SHM) atau Hak Guna Bangunan (HGB);
- Pemilik mengantongi Izin Mendirikan Bangunan (IMB);
- Adanya bukti pembayaran pajak rumah (PBB);
- Rumah memiliki akses jalan yang lebar atau bisa dilewati mobil;
- Lokasi bebas banjir;
- Jauh dari pemakaman; serta
- Jarak rumah harus lebih dari 100 meter dari tiang SUTET.
- Sinyal Handphone dan Internet Sulit
Percaya atau tidak, bahwa lambannya sinyal telepon selular atau internet di dalam sebuah rumah mempengaruhi minat seseorang dalam membeli rumah tersebut. Hal ini agaknya penting, mengingat pentingnya peran handphone dan internet di zaman sekarang ini. Kita yang notabenenya selalu terhubung dengan akses internet, tentu akan merasa jengkel apabila rumah yang kita huni memiliki akses internet yang buruk bukan? Oleh karenanya, pastikan sinyal handphone dan internet lokasi tersebut tidak buruk sebelum jual rumah murah di Jakarta Utara yang Anda miliki.
- Penjual Rumah Kurang Kooperatif
Kejadian ini sebenarnya cukup aneh, namun sering sekali terjadi, di mana penjual rumah seakan-akan tidak berniat untuk menjual rumahnya, sehingga info yang diberikan kepada calon pembeli sangat minim. Apabila Anda hendak jual rumah murah di Jakarta Utara, ada baiknya Anda selalu stand by untuk memenuhi segala kebutuhan calon pembeli. Sebab, kesan yang Anda tunjukkan kepada orang tersebut akan mempengaruhi keinginannya untuk membeli rumah tersebut. Itu tadi beberapa hal yang sering kali menjadi penghalang ketika kita ingin menjual rumah. Pengin mendapatkan harga rumah murah di Jakarta Utara?
Jangan lupa untuk memanfaatkan situs jual beli rumah terbesar dan terpercaya 99.co/id. Di sana, Anda dapat menemukan berbagai macam listing properti dari seluruh daerah di Indonesia dengan harga murah. Semoga informasi ini bermanfaat, selamat mencoba Jual Rumah Murah di Jakarta Utara!