Menikmati Jelly Bean Di Andromax U

Andromax Jelly Bean

Menikmati Jelly Bean Di Andromax U

Menikmati Jelly Bean Di Andromax U ini baru saya rasakan kemarin, 29 April 2014. Memang, banyak gadget keluaran baru yang sudah menggunakan sebuah sistem operasi Android KitKat karena memang itu merupakan sistem operasi terbaru bagi android. Karena gadget saya keluaran yang lama, jadi saya baru menggunakan sistem operasi jelly bean ini.

Jelly Bean Di Andromax U memang sudah lama keluar dipasaran, baik secara custom rom ataupun yang secara resmi dikeluarkan oleh pihak smartfren. Lagi-lagi, karena memang saya malas “ngoprek” android yang saya miliki jadinya sayapun sangat terlambat menggunakan jelly bean di andromax u yang saya miliki.

Upgrade Jelly Bean Di Andromax U

Nah, bagi teman-teman yang sekarang menggunakan gadget andromax ini dan masing menggunakan sistem operasi Ice Cream Sandwich silahkan teman-teman upgrade sistem operasi andromax u kalian. Oia, sebelumnya saya ingin sedikit memberi tahukan kepada teman-teman semuanya mengenai apa sih kelebihan jelly bean dibandingkan dengan ice creamm sandwich ini. Berikut beberapa yang bisa saya berikan :

1. Daya Tahan Baterai

Untuk kemampuan baterai di OS Jelly Bean ini terbukti dapat menghemat baterai jika dibandingkan dengan OS Ice Cream Sandwich. OS Jelly Bean ini dibekali dengan aplikasi powersaving. Sehingga masalah klise yang terdapat pada ponsel smartphone yakni baterai yang boros bisa teratasi.

2.  Browser

Browser yang digunakan oleh OS Jelly Bean ini sudah menggunakan full Google Crome. Artinya jika kita browsing di smartphone maka akan terasa sama dengan saat kita surfing di komputer. Dan untuk kecepatan browsing juga lebih cepat OS Jelly ini ketimbang OS yang terdulu.

3.  Booting.

Sudah hal yang lumrah jika smartphone terasa lama saat melakukan booting. Nah ada sensasi yang berbeda saat menggunakan OS Jelly Bean ini yakni pada kecepatan booting ponsel. Booting di OS Jelly Bean terasa lebih ringan.

Nah, bagi teman-teman yang andromax u masih menggunakan ICS silahkan kalian upgrade sistem operasi yang berada pada gadget kesayangan teman-teman ya. Bagaimana cara upgradenya? Berikut saya berikan screenshot agar kalian lebih mudah. Pertama, silahkan masuk pada bagian settings kemudian lihat screenshot ini :

Andromax Jelly Bean

Setelah kalian temukan, silahkan masuk pada bagian about phone dan akan muncul seperti screenshot dibawah ini :

Jelly Bean di Andromax

Setelah muncul, silahkan pilih system update dan android kalian akan terupdate secara sendirinya. Saran saya sebelum upgrade sistem operasi ini adalah :

  • Gunakan fasilitas Wi-Fi agar lebih cepat selesai proses upgradenya. Ukuran file 300MB++
  • Pastikan baterai gadget kalian diatas 70% agar tidak putus ditengah jalan.
  • Pastikan SD Card kalian masih tersisa 400MB agar file tidak corrupt.

Oke, bagi yang belum menggunakan sistem operasi jelly bean pada andromax u yang kalian miliki selamat mencoba melakukan upgrade ini ya. Selamat Menikmati Jelly Bean Di Andromax U.