Memilih kampas rem untuk motor kalian adalah hal yang bisa menjadi cukup penting untuk kendaraan kalian. Kenapa? Karena kampas rem merupakan bagian vital pada motor kalian, baik pada bagian depan ataupun belakang. Cukup banyak varian kampas rem depan yang ditawarkan diluar sana, mulai dari berbahan keramik sampai yang original dengan harga yang terbilang cukup terjangkau kantong.
Tips Memilih Kampas Rem Motor Harian
Ada beberapa tips yang bisa gue bagikan untuk kalian semuanya dalam memilih kampas rem motor harian kalian, diantaranya:
Lihat Material Yang Digunakan
Cara memilih kampas rem yang paling utama dan harus kalian lihat adalah material kampas rem yang digunakan. Banyak beredar diluar sana, kampas rem yang memilih bahan dari keramik ataupun karbon. Salah satu rekomendasi kampas rem yang menggunakan bahan keramik kalian bisa menggunakan merek bendix.
Untuk kalian yang menginginkan performa pengereman yang maksimal pada motor harian kalian, kalian cukup menggunakan yang berbahan keramik. Namun, ada juga kampas rem aftermarket yang menjual dengan berbahan kevlar. Tergantung kalian, apakah memiliki dana yang cukup untuk memilikinya?
Hindari Kampas Rem Untuk Balap
Tips selanjutnya dalam memilih kampas rem untuk motor kalian adalah dengan tidak menggunakan rem untuk kebutuhan balap. Memang, apabila kita menggunakan kampas rem ini akan meningkatkan performa pengereman pada motor kalian.
Tapi, kebanyakan kampas rem versi balap membutuhkan suhu yang optimal untuk menghasilkan pengereman terbaiknya. Suhu optimal untuk kampas rem balap biasanya berkisar diantara 100 sampai dengan 500 derajat celcius.
Bagaimana bila suhu tersebut tidak tercapai? Ini akan merepotkan kalian sebagai pengguna rem cakram pada motor harian. Bukannya mengganti kampas ini untuk meningkatkan performa, malah menurunkan dan bisa saja mengakibatkan kecelakaan saat melakukan pengereman menggunakan rem depan kalian.
Tingkat Koefisien Gesek Pada Kampas Rem
Tips memilih kampas rem yang berikutnya adalah dengan memperhatikan tingkat koefisien gesek pada kampas rem. Agar lebih jelas, kalian bisa lihat standar koefisien gesek berikut ini:
- E = 0,25 – 0,35
- F = 0,35 – 0,45
- G = 0,45 – 0,55
- H > 0,55
Dari data diatas, apabila angka koefisien gesek semakin besar pada kampas rem, maka kemampuan pengereman semakin baik. Untuk penggunaan pengereman pada cakram bagian depan biasanya mengusung tingkat FG, dan pada motor kompetisi standar koefisien geseknya menggunakan tingkat G.
Mengenal Bahan Pembuat Kampas Rem
Pada umunya, untuk membuat kampas rem sendiri bisa menggunakan beberapa bahan, salah satunya adalah keramik. Berikut ini bahan pembuat kampas rem yang biasa digunakan:
- Asbes. Bahan pembuat yang pertama ini terbilang memiliki ketahanan yang cukup baik, khususnya pada penggunaan saat temperatur tinggi.
- Bahan organik. Bahan jenis ini biasanya digunakan digunakan oleh mobil dari pabrik. Daya gesek yang dihasilkan oleh bahan ini cukup baik dan juga lebih ramah lingkungan.
- Semi Metalic. Bahan jenis ini terbilang lebih keras dan membuat tingkat ketebalan pada tromol rem atau cakram rem akan berkurang. Untuk dari segi harga yang ditawarkan, bahan ini terbilang lebih mahal dibandingkan bahan organik.
- Sintered Full Metal. Menggunakan bahan ini, performa motor pada kondisi ekstrem pun tetap terjaga, termasuk pada saat basah.
- Bahan Keramik. Bahan ini terbilang lebih baik daripada semi metalic yang memiliki suara cukup kasar. Untuk ketahanan pada suhuh panas, jauh lebih dibandingkan dengan bahan jenis lainnya.
Waktu Penggantian Kampas Rem Motor
Setelah kalian mengetahui beberapa cara memilih kampas rem untuk motor kalian, pertanyaan yang akan muncul adalah kapan waktu yang tepat untuk mengganti kampas rem depan ini? Beberapa indikasi yang biasa muncul adalah ketika proses pengereman mulai terganggu dan muncul suara gesekan antar besi, itulah tandanya kalian harus mengganti kampas rem pada motor harian kalian.
Selain itu, ada beberapa tanda yang dihasilkan yang mengharuskan kalian mengganti kampas rem motor. Berikut ini 3 tanda kampas rem motor harus sudah diganti untuk keamanan dalam berkendara sehari-hari:
Muncul Suara Berdecit
Salah satu tanda kampas rem belakang motor habis adalah munculnya suara berdecit yang terjadi ketika kalian melakukan pengereman. Apa penyebab bunyi pada saat pengereman yang dilakukan? Ini menandakan, bahan material kampas rem yang terbuat dari bahan keramik, karet atau asbes sudah bergesekan dengan tromol rem. Untuk bagian depan, berarti bergesekan dengan piringan cakram motor depan.
Apabila saat mengerem dan terdengar suara berdecit, sebaiknya ganti kampas rem motor kalian dengan yang baru agar lebih aman saat pengereman. Ini akan sangat terasa apabila kalian berkendara saat hujan, biasanya rem akan menjadi sangat licin.
Garis Indikator Tidak Terlihat
Tanda kampas rem harus diganti berikutnya adalah kalian tidak bisa lagi melihat garis indikator pada kampas rem. Semua kampas rem yang ada dipasaran, pasti memiliki garis indikator atau tanda bahwa kampas rem tersebut sudah habis. Pastikan kalian melakukan pengecekan terhadap garis indikator ini, jika sudah tidak terlihat atau sudah kurang dari 2 mm, maka itu adalah tanda kamu perlu mengganti kampas rem.
Jarak Tempuh Yang Cukup Tinggi
Terakhir, kalian harus mengganti ketika jaran tempuh berkendara kalian sudah cukup tinggi. Sebenarnya, apabila kalian melihat jumlah kilometer pada indikator motor kalian bukan menjadi acuan yang mutlak. Ada baiknya, kalian melihat tanda fisik diatas yang gue jelaskan barulah kalian menentukan apakah kampas rem perlu diganti atau tidak.
Rekomendasi Kampas Rem Motor Aftermarket
Setelah mengetahu beberapa tips mengganti kampas rem, bahan pembuat kampas rem motor yang tepat untuk digunakan sampai kapan waktu yang tepat untuk mengganti kampas rem motor, berikut ini beberapa rekomendasi kampas rem motor aftermarket terbaik yang bisa kalian gunakan sehari-hari:
- Kampas Rem Bendix. Menggunakan bahan pembuat dari ceramic dan memiliki tingkat pengereman 30% lebih baik dibandingkan yang lain, membuat Bendix menjadi kampas rem motor terbaik untuk saat ini. Silahkan lihat reviewnya disini.
- Kampas Rem Daytona. Daytona meracik kampas remnya dengan tambahan lapinus fiber, jadi tidak sepenuhnya berbahan keramik.
- Kampas Rem TDR. Tidak terbuat dari asbestos, melainkan terbuat dari keramik berkualitas tinggi. TDR mengklaim komponen ini tahan panas sampai 550 derajat Celcius dan terbukti tidak mengikis permukaan piringan cakram.
- Kampas Rem Elig. Bahan material terbuat dari campuran ceramic yang membuat kualitas kampas rem ini cukup baik. Harga kampas rem elig berada jauh diatas merk Bendix.
Semoga sampai disini penjelasan yang gue berikan untuk kalian dapat dipahami. Apabila ada kekurangan mengenai cara memilih dan tips memilih kampas rem, silahkan kalian tuliskan dikolom komentar ya.