Untuk pembuat konten youtube, pasti akan bertanya berapa ukuran sampul saluran youtube atau ukuran banner youtube yang sering disebut channel art youtube? Pasti bingung, udah bikin sesuai anjuran tapi kok ga pas ya tampilannya di laptop? Iya, kan? Gue bakalan kasih solusinya buat kalian, berapa sih sebenarnya ukuran header youtube yang pas buat channel art kalian.
Ukuran Sampul Saluran Youtube
Seperti yang gue sebutkan diatas, kalau ukuran header youtube yang kalian buat akan terlihat berbeda-beda di layar desktop, perangkat seluler, dan TV. Untuk mendapatkan hasil terbaik di semua perangkat, berikut ini ukuran banner youtube atau ukuran sampul youtube yang sarankan oleh YouTube untuk mengupload satu gambar yang dijadikan sebagai identitas channel kalian.
Ukuran Dimensi Minimum Header Youtube
Untuk yang masih bingung dengan ukuran banner youtube atau ukuran sampul youtube minimum agar tampil sempurna di laptop, desktop atau ponsel, kalian bisa memaksimalkan ukuran saat membuat gambar sebelum diupload sebesar 2048 px (piksel) x 1152 px (piksel).
Hal ini akan membuat header youtube kalian terlihat sempurna dan tidak terpotong saat dibuka dari beberapa device seperti laptop, desktop, pc ataupun smartphone kalian.
Area Minimum Yang Aman Banner Youtube
Setelah kalian tahu berapa ukuran sampul atau ukuran cover youtube yang akan kalian buat untuk laptop, desktop atau smartphone kalian, hal yang perlu kalian lakukan saat menaruh gambar, teks, logo atau apapun yang ada dalam banner youtube kalian adalah area aman banner youtube tersebut.
Biasanya, para pembuat konten youtube tahu bahwa area aman sampul youtube atau banner youtube ada pada ukuran 1546 px (piksel) x 423 px (piksel) agar tampil sempurna pada layar desktop, laptop atau smartphone kalian.
Lebar Header atau Banner Youtube Maksimum
Saat kalian membuat banner youtube untuk laptop dan tampil sempurna saat dilihat dari handphone, kalian harus tahu berapa ukuran lebar dan header youtube yang diperlukan untuk banner youtube atau sampul youtube tersebut. Menurut youtube sendiri, lebar sampul ukuran banner youtube youtube yang harus kalian buat adalah sebesar 2560 px (piksel) x 423 px (piksel).
Ukuran File Sampul atau Banner Header Youtube
Setelah kalian membuat header youtube untuk channel art, kalian harus memastikan besaran file atau ukuran file tidak lebih dari 4 MB saat kalian mengupload file tersebut dari laptop kalian. Hal ini sudah dibatasi oleh youtube sendiri agar file yang kalian upload sebagai channel art tidak terlalu besar.
YouTube juga memberikan kalian templates ukuran banner youtube supaya kalian lebih yakin, area mana yang bisa kalian gunakan sebagai channel art kalian. Dimana? Silahkan kalian lihat di channel art templates yang diberikan oleh YouTube, nantinya kalian hanya tinggal mengikuti apa yang sudah diberikan.
Template yang gue berikan diatas, berbeda dengan template gambar untuk thumbnail youtube video yang bisa kalian upload saat kalian mengunggah ke channel kalian dari laptop atau desktop. Untuk ukuran youtube banner juga cukup berbeda, kalian bisa lihat berapa ukuran thumbnail youtube video yang sesuai setiap kalian upload video ke channel kalian masing-masing.
Cara Membuat atau Mengedit Header Channel
Bingung? Masih ga bisa ikutin berapa ukuran sampul youtube atau ukuran cover youtube yang sudah dikasih sama YouTube sebesar 2048 px (piksel) x 1152 px (piksel)? Kalau mau lebih mudah, kalian bisa baca artikel gue untuk membuat banner youtube tanpa harus menggunakan aplikasi.
Header channel ditampilkan sebagai gambar yang berada di bagian atas halaman YouTube dan tampil dengan beragam ukuran, tergantung kalian melihatnya apakah dari laptop, desktop atau smartphone kalian. Kalian bisa menggunakannya untuk menunjukkan identitas channel youtube yang kalian punya.
Selain itu kalian bisa memberikan tampilan serta nuansa yang unik buat halaman channel kalian tersebut. Bagaimana cara membuat sampul youtube? Silahkan baca artikel gue lainnya disana. Sudah lengkap dengan ukuran banner youtube agar sesuai tampil di laptop, desktop, pc ataupun smartphone kalian nantinya.
Silahkan kalian ikuti panduan ukuran banner youtube berikut ini untuk menyiapkan desain yang kalian inginkan untuk banner youtube kalian sendiri. Perlu diingat bahwa header banner channel youtube akan terlihat berbeda-beda di layar desktop, perangkat seluler, dan TV meskipun sudah menggunakan ukuran banner youtube yang tepat.
Apa yang perlu kalian siapkan selain ukuran banner youtube? Pertama, siapkan kuota internet kalian karena bakalan mengunduh cukup besar. Kedua, siapkan aplikasi photoshop dan yang terakhir ya siapin gambar yang mau kalian pakai buat channel art kalian dong, masa ga disiapin.
Gambar diatas kalian tinggal klik aja udah langsung bisa dapat templates ukuran sampul youtube dari gue. Kalian ga perlu cari tahu lagi berapa ukuran sampul saluran youtube di google, tinggal edit dan kalian siap untuk membuat channel art kalian sendiri. Gampangkan? Selamat berkarya di YouTube, ya. Jangan bingung lagi sama ukuran banner youtube kalian sendiri!
Selama ini saya salah dalam mengaplikasikan ukuran di youtube ane hadyuh …
Wah, salah dimananya nih?
Kok nggak bisa di download ya?
Iya, mas. Lagi saya ganti linknya, ada problem :)
Bang knpa gk bisa di tekan tombol download nya
I think the size of the banner or the size of the sampul should be the same.