ASUS VivoBook S14, Tipis dan Performa Mumpuni!

ASUS VivoBook S14

Baru saja ASUS meluncurkan produk barunya dengan membawa tema dare to be you, yaitu seri ASUS VivoBook S14. Kalau kalian lihat beberapa waktu lalu, gue sempat review produk sebelumnya yaitu VivoBook S13, sekarang waktunya kita lihat bagaimana dengan adiknya.

ASUS VivoBook S14

Kalau ditanya kenapa mereka mengusung tema dare to be you, jawabanya karena mereka ingin tampil berbeda dengan varian warna mencolok yang mungkin akan membuat kalian tampil cukup mencolok. Tapi, apa salahnya dengan warna mencolok? Justru kalau ada warna hijau stabilo, mungkin gue akan beli karena unik dan berbeda. Kalau warna udah beda, gimana spesifikasi ASUS VivoBook S14 yang baru ini?

Spesifikasi ASUS VivoBook S14 Lengkap!

  • Intel® Core™ i7-10510U Processor/ Intel® Core™ i5-10210U Processor.
  • Display 14″ (16:9) LED backlit FHD (1920×1080) Anti-Glare, Wide View, NanoEdge Display.
  • NVIDIA GeForce MX250 with 2GB GDDR5.
  • 512 M.2 PCIe NVME SSD with 32GB Intel Optane Memory.
  • Memory 8GB DDR4 RAM.
  • Connectivity: 1x USB 3.1 (Gen1) Type-C, 1x USB 3.1 (Gen1) Type-A, 2x USB 2.0 Type-A, 1x HDMI, 1x Audio Jack, 1x MicroSD Card Reader, Dual-band 802.11ax Wi-Fi6 (2×2), Bluetooth 5.0.
  • Features: NanoEdge Bezel, Harman Kardon certified audio for high-quality.
  • 2 Years Warranty

Kalau dilihat dari gambaran tentang ASUS vivobook S14 diatas, dengan prosesor yang cukup mumpuni dengan intel generasi terbaru. Gue rasa, produk dari ASUS yang satu ini bisa terbilang mempunyai performa yang cukup tinggi.

Kenapa gue bilang begitu? Pengalaman gue menggunakan VivoBook S13 dengan prosesor i3 saja, sudah bisa melakukan proses editing yang cukup. Apalagi, jika menggunakan i5 atau i7.

Beberapa Pilihan Warna ASUS VivoBook S14 Terbaru

  1. Gaia Green. Gaia Green yang terinspirasi dari alam berarti bahwa Anda dengan mudah beradaptasi dan terbuka terhadap segala sesuatu yang dunia berikan pada Anda.
  2. Resolute Red. Berapi-api dan mencolok, Resolute Red berarti Anda menempatkan diri luar arus dan tidak takut dengan apa yang dipikirkan orang lain.
  3. Dreamy Silver. Dreamy Silver menunjukkan bahwa Anda berani bermimpi. Anda teguh dengan cita-cita Anda dan bangga dengan apa yang Anda perjuangkan.
  4. Indie Black. Indie Black mewakili independensi dan kepemimpinan tanpa kompromi, Anda bertanggung jawab atas situasi apa pun dan tidak takut untuk berbicara untuk orang lain.

Warna ASUS Vivobook S14

Kalau disuruh pilih dari ke-4 warna diatas, gue bakalan pilih 2 sih. Kalau ga gaia green, ya pilih resolute red. Kedua warna ini cukup jarang ada laptop terbaru yang mengeluarkan, meskipun asus vivobook S14 bukan yang pertama mengeluarkan warna merah ya. Lantas, bagaimana dengan desain produk terbaru asus yang satu ini?

Desain & Layar ASUS VivoBook S14

Desain ASUS S14

Meskipun demikian, untuk urusan layar mereka tetap memberikan layar ASUS VivoBook ini full HD ditambah juga dengan layar bezel NanoEdge. Bisa terbilang, mata kalian akan dimanjakan dengan tampilan layar yang cukup lebar. Jangan di S14, gue pakai S13 aja bisa terbilang merasakan tingkat kenyamanan yang cukup tinggi, apalagi NanoEdge ada di S14 ini. Lebar!

Aksesoris dan Harga ASUS VivoBook S14

Aksesoris dan Harga Vivobook S14

Bagaimana dengan aksesoris dan perlengkapan lainnya dari VivoBook S14 ini? Pertama, kalian mendapatkan fitur fast chargin yang bisa mengisi 60% daya baterai laptop kalian kurang dari 50 menit. Selain itu, sudah dilengkapi dengan USB type c dan juga fingerprint sensor. Udah cukup buat kalian yang punya mobilitas tinggi dan tidak mau repot urusan daya tahan bukan? Iya, sama kaya gue kok kalau begitu.

Untuk harga ASUS VivoBook S14 ini dibandrol berbeda. Perbedaannya untuk harga asus vivobook dengan prosesor i7 dibandrol seharga Rp.15.999.000, sedangkan yang menggunakan prosesor i5 dibandrol seharga Rp.13.999.000. Cukup terjangkau dan harga tersebut tergantung beberapa tempat penjualan nantinya, ya.

Kesimpulan

Untuk kalian yang ingin tampilan stylish dan tidak mau repot, gue rasa produk yang satu ini bisa kalian andalkan. Apalagi, dengan prosesor dan spesifikasi asus diatas kalian bisa menggunakan laptop ini untuk bermain game atau untuk proses editing video yang ingin kalian upload ke youtube atau platform lainnya. Pertanyaannya, apakah laptop ASUS Vivobook S14 akan gue miliki segera?

2 Replies to “ASUS VivoBook S14, Tipis dan Performa Mumpuni!”

  1. ini nih yang disebut bakal jadi jawara dikelasnya. Emang produk asus selalu memiliki tempat tersendiri di hati gue. Build in quality sama service yang ditawarkan emang jempolan dah!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *