Begini Ternyata Cara Menambal Knalpot Bocor Dengan Mudah dan Hemat

Cara Menambal Knalpot Bocor

Jangan bingung ketika knalpot motor kalian bocor, gue punya solusi dan cara menambal knalpot bocor dengan mudah dan hemat yang bisa kalian lakukan. Sabar, kalau kalian langsung tanya cara menambal knalpot tanpa tahu penyebab kan bingung. Gue jelasin dulu, biasanya knalpot bocor itu karena baut pengunci leher kendur, lepas atau bisa disebabkan juga karena paking yang telah rusak.

Cara Menambal Knalpot Bocor

5 Cara Menambal Knalpot Bocor Dengan Mudah!

Kalau kalian tanya lebih detail bagaimana cara mengatasi knalpot bocor, biasanya lagi bisa disebabkan karena karat yang terjadi pada lapisan knalpot motor kalian. Coba kalian baca dulu artikel gue tentang knalpot bocor yang udah gue jelasin. Disana sudah gue jelaskan bagaimana cara menghilangkan karat knalpot dengan lengkap.

Karena pengalaman knalpot bocor itulah, akhirnya gue mencoba membagikan beberapa cara mengatasi knalpot bocor. Dibawah ini beberapa cara untuk menambal knalpot yang terlanjur bocor karena karat yang gue lakukan:

Menambal Menggunakan Seal Tape Aluminium

Siapa disini yang pernah nambal alat dapur pakai tape aluminium? Ternyata, untuk mengatasi knalpot motor kalian yang bocor juga bisa menggunakan alat ini kok. Kalau kalian sudah tahu tempat kebocorannya ada dimana, kalian tinggal tempelkan saja tape aluminium disana sebanya 2 atau 3 lembar sampai tidak terlihat lagi dimana letak bocornya.

Menambal Menggunakan Aluminium Muffler

Pertanyaan pertama yang muncul adalah muffler tape knalpot beli dimana? Karena, aluminium muffler memang adalah solusi tepat untuk menambal knalpot bocor kalian. Alat ini memang dikhususkan untuk menambal knalpot yang mengalami kebocoran, caranya kalian tinggal melepas kertas perekat dan menempelkannya pada bagian yang bocor. Setelah itu, nyalakan motor kalian 5 sampai 10 menit, dan knalpot kalian sudah aman.

Menambal Menggunakan Aluminium Foil

Caranya mudah kalian hanya perlu memilin aluminium foil kemudian memasukkannya ke bagian yang bocor. Nantinya aluminium tersebut akan meleleh saat motor dinyalakan sehingga tidak mengganggu aliran gas buang.

Menambal Menggunakan Plastik Steel

Cara lain yang dapat kalian lakukan ialah mengaplikasikan plastic steel ke bagian knalpot yang bocor, keunggulan cara ini ialah selain harga plastic steel yang relative murah, bekas tambalan yang dihasilkan pun mudah dibersihkan.

Menambal Menggunakan Lem Besi

Lem besi yang dapat kalian peroleh dari toko bangunan juga bisa berfungsi untuk menambal, pastikan knalpot telah dibersihkan sebelum dioleskan le mini, kalian bisa mengolesnya sebanyak dua hingga tiga lapisan agar rekatan lebih kuat.

5 cara mengatasi knalpot bocor diatas terbilang cukup ampuh untuk menambal knalpot bocor yang sedang kalian alami. Pertanyaannya, bagaimana saat itu kalian tidak memiliki beberapa hal diatas? Cara alternatif dan kreatif lainnya adalah dengan menggunakan bungkus rokok.

Lah? Gimana cara mengatasi knalpot bocor kalau pakai ini? Begini cara menambal knalpot dengan hal ini. Kalian cukup memanfaatkan kertas aluminium yang terdapat dalam bungkus rokok tersebut, aplikasikan seperti menambal knalpot bocor dengan menggunakan aluminium foil. Mudah, dan hemat kan?

Lantas, bagaimana seandainya kalian lupa untuk memperbaiki knalpot bocor kalian? Efek ketika kalian lupa menambal knalpot kalian akan terasa langsung ke bagian mesin. Mulai dari piston dan liner silindernya, lama-lama baret yang akan menyebabkan keluar asap putih dari knalpot motor kalian. Selain itu, pemakaian bensin akan terasa lebih boros. Motor semakin digas, tidak ada tenaga tetapi pembakaran semakin banyak.

Itulah alasannya kalian harus segera membersihkan karat motor yang terjadi, agar tidak ada kebocoran yang terjadi. Apa cara menambal knalpot bocor yang biasa kalian lakukan?